SYARAT – SYARAT PENDAFTARAN ULANG BAGI CALON MAHASISWA BARU YANG LULUS MELALUI JALUR UM–PTAIN IAIN SUMATERA UTARA TAHUN AKADEMIK 2014–2015.
- Pendaftaran mulai tanggal 22 Juli s.d. 08 Agustus 2014 di Laboratorium Komputer IAIN Sumatera Utara dan Fakultas masing-masing.
- Mengambil TANDA LULUS di Laboratorium Komputer IAIN Sumatera Utara (Bagian Akademik dan Kemahasiswaan Biro AUAK IAIN Sumatera Utara) dengan membawa Bukti Kartu Tanda Peserta UM - PTAIN 2014.
- Melampirkan Foto Copy Bukti Pembayaran SPP yang sudah dibayarkan ke Bank Syari’ah Mandiri (BSM)
- Mahasiswa yang lulus mengisi Formulir Pendafataran Ulang
- Fotocopy ijazah dan SKHU (Surat Keterangan Hasil Ujian) dari sekolah yang telah dilegalisir.
- Surat Keterangan Berkelakuan Baik (SKBB) dari Kepala Sekolah yang tamat tahun 2014 dan dari Kepala Desa/Lurah yang tamat tahun 2013 kebawah.
- Pas photo ukuran 3 x 4 warna sebanyak 8 lembar :
- 3 lembar diserahkan di Laboratorium Komputer IAIN Sumatera Utara (bagian Akademik dan Kemahasiswaan Biro AUAK IAIN SU).
- 5 lembar diserahkan di Fakultas masing-masing.
- Surat keterangan berbadan Sehat dari Dokter Pemerintah/Puskesmas.
- Mengisi Surat Pernyataan mentaati Peraturan Akademik di atas materai 6.000.
- Seluruh dokumen dari point 2 s.d 8 dibuat rangkap 2 dan dimasukkan kedalam MAP warna:
- Fakultas Dakwah dan Komunikasi map warna Kuning
- Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam map warna Biru Muda
- Fakultas Syari’ah map warna Merah
- Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan map warna Hijau
- Fakultas Ushuluddin map warna Biru
diserahkan:
1 (satu) rangkap ke LABORATORIUM KOMPUTER IAIN SUMATERA UTARA (BAGIAN AKADEMIK DAN KEMAHASISWAAN BIRO AUAK IAIN SU)
1 (satu) rangkap ke FAKULTAS MASING-MASING.
- Calon mahasiswa mendaftar secara langsung (tidak boleh diwakilkan kepada siapapun)
- Bagi mahasiswa yang telah mendaftar ulang wajib mengikuti kegiatan Orientasi Pengenalan Akademik dan Kemahasiswaan (OPAK) tanggal 28 s/d 30 Agustus 2014.
Demikian Pengumuman ini disampaikan agar dapat dilaksanakan.
0 komentar:
Posting Komentar